Pengalaman menarik nginstall Laptop Acer 4740, saya install pake CD Windows XP Professional dan HOme (maaf..sedikit bajakan - just personal used) ya meskipun agak baret-baret di CD-nya. Sudah jam 12… instalasi laptop dimulai, booting lewat CD Windows XP tidak menemui kendala. Belum sampai 3 menit berlangsung tiba-tiba laptop muncul BlueScreen..lalu meminta restart.
Dicoba beberapa kali boot dengan CD XP pro maupun Home tetap saja BLue Screen karena penasaran.. apakah CD installer rusak atau memang versi XP tidak bisa di seri Acer 4740 sampai harus burning CD installer XP yang baru hasilnya pun tetap sama. Akhirnya spekulasi dengan Ubuntu, anehnya lancar saja instalasi sampai selesai dengan linux.
Kemudian cari solusi lain di internet (lupa nama blognya) yang memberikan solusi dengan permasalahan yang sama.Dimana harus ada yang di set dulu pada BIOS-nya, dengan cara tekan pada keyboard F2 atau Delete sebelum laptop mulai boot ke hard disk atau CDRom. Pada BIOS tersebut ada settingan yang mengaktifkan opsi AHCI secara default..nah dari situ kemudian coba ganti dengan IDE. Setelah selesai langsung save, restart dan boot CD sudah tidak bermasalah lagi sampai proses instalasipun selesai..CD Installer Windows XP Pro dikenali dengan lancar.
Dugaan atas kesalahan diatas ternyata benar, Acer maupun vendor lain untuk laptop versi terbaru saat ini memang sudah tidak menjadikan Windows XP sebagai Operating System bawaannya saat ini, karena secara langsung si pengguna sudah di giring untuk beralih ke Windows Vista atau Windows 7.
semoga berguna,..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar